Sunday 12 April 2015

Cara Menggunakan Alat Ukur : Mikrometer Sekrup

Mikrometer Sekrup

Salam Fisikawan hijau yang hebat!
Menu saat ini masih cara menggunakan alat ukur tapi nama alatnya Mikrometer Sekrup.

Alat ini seperti ini kawan!

Bagian-bagian Mikrometer sekrup itu terdiri dari:
  • dua selubung, yaitu selubung ulir dan selubung putar (disebut selubung putar karena posisinya memang bisa diubah-ubah posisinya sesuai panjang benda yang akan diukur; dilakukan dengan cara diputar);
  • dua skala, yaitu satu skala utama dan satu skala putar (skala nonius);
  • skala utama dan skala putar dimulai dari titik nol.
Lalu bagaimana Menggunakannya?

Nah, ini dia Cara Menggunakan Mikrometer Sekrup:


















  1. Jepit benda yang akan diukur ya kawan! dengan menggunakan selubung ulir dan kunci.
  2. Lihat garis skala utama yang terdekat dengan tepi selubung luar. Pada gambar di atas, garis yang bertepatan dengan selubung luar adalah 13,5 mm.
  3. Lihat garis pada skala putar yang lurus dengan garis horizontal skala utama. Pada gambar di atas, garis skala putar yang benar-benar lurus dengan skala utama adalah garis ke-17, ini sama artinya skala putar menunjukkan nilai 0,17 mm.
  4. Jadi, diameter benda pada gambar diatas adalah 13,5 mm + 0,17 mm = 13,67 mm.

Ingat Kawan!
  • Skala terkecil mikrometer sekrup adalah 0,01 mm. Jadi, tingkat ketelitian mikrometer sekrup sama dengan 0,01 mm.
  • Mikrometer sekrup sering digunakan untuk mengukur benda-benda yang tipis, seperti pelat logam.
  • Mikrometer sekrup memiliki ketelitian lebih tinggi dari pada jangka sorong. Namun, mikrometer sekrup hanya dapat mengukur diameter luar benda.


Kawan hijau,  menu cara menggunakan alat ukur mikrometer sekrup selesai sudah! Menu-menu sebelumnya tentang pengukuran, cara menggunakan alat ukur penggaris/mistar, dan menu cara menggunakan alat ukur jangka sorong.



Selanjutnya mari siapkan untuk melatih kemampuan fisikawan-fisikawan hijau!
Ayo berlatih Soal Besaran Satuan dan Pengukuran

4 comments:

  1. penjelasannya dan cara pengukrannya jelas
    ooooooooooo skrg aq jadi tau bagaimana cara mengukur menggunakan mikrimeter sekrup
    maturnuwun sgt nghhhh

    ReplyDelete
  2. https://fitrianisuci.wordpress.com

    ReplyDelete
  3. https://ullandari09.wordpress.com/
    https://mesinmesinterbaik.wordpress.com/

    ReplyDelete
  4. Cukup jelas dan bagus,terima kasih...
    Kunjungi juga www.tokoedukasi.com

    ReplyDelete